Andrille Martin S.E dampingi Plh Bupati Kurniawan Kunjungi Korban Kebakaran di Tanjung Enim
BORNEO NUSANTARA NEWS - Tanjung Enim, Camat Lawang Kidul Andrille Martin, S.E Mendampingi Kunjungan Pelaksana harian (Plh) Bupati Muara Enim Bapak, Kurniawan, AP.M.Si .terhadap Korban Kebakaran yang terjadi pada Hari Jumat (10/6) Di Kelurahan,Pasar Tanjung Enim RT 02 RW 02 Kecamatan,Lawang kidul Sabtu( 11/06)
Dalam kunjunganya Plh Bupati Muara Enim Bapak Kurniawan,menyampaikan Rasa Prihatin dan Duka yang mendalam terhadap Musibah Bencana Kebakaran yang Terjadi di pasar Tanjung Enim ini.Dan Berharap Para Korban untuk Berlapang Dada Atas Musibah yang Terjadi.
Plh Bupati Kurniawan juga pastikan bahwa pemerintah daerah akan selalu hadir ditengah masyarakat sebagai bentuk perhatian untuk menyelesaikan permasalah dengan mencari solusi terbaik serta turut merasakan kesulitan yang sedang dialami warga.
"Bantuan yang diberikan ini, merupakan kepedulian dari pemerintah dan stakeholder yang ada di Tanjung Enim khususnya dan Kabupaten Muara Enim pada umumnya. Semua ini merupakan perhatian dari pemerintah dan perusahaan untuk meringankan beban bagi keluarga yang ditimpa musibah. Mengenai bangunan yang terbakar nanti akan kita kroscek tentang kemilikan tanah serta koordinasi dengan Camat Lawang kidul," ungkap Kurniawan.
Camat Lawang Kidul Andrille Martin, S.E., Mengucapkan Terima Kasih Atas Bantuan Dan Perhatian Pemkab Muara Enim,Plh Bupati Bapak Kurniawan serta semua pihak yang telah membantu warga Kecamatan Lawang Kidul Dalam musibah kebakaran ini. Andrille Martin S.E berharap bantuan yang telah diberikan dapat bermanfaat dan meringankan beban para korban musibah kebakaran.
Adapun bangunan yang terbakar 1 rumah panggung dan 6 kios, juga sebanyak 12 kk dan 26 jiwa, sedangkan bantuan yang diserahkan dari PT.BA, Dinas Sosial, BPBD, Basnaz.
Terpantau yang hadir, Plh. Bupati, Camat Lawang kidul, BPBD, Dinas Sosial, ketua Basnaz, CSR. PT. BA, Kasatpol PP, Dinas PUPR, Polsek Lawang Kidul, Ketua FKPPI, Lurah Pasar Tanjung Enim, Lurah Tanjung Enim, UPTD Perhubungan, Ketua RW dan RT Pasar Tanjung Enim. (Mery)