PT Bina Sarana Sukses Selenggarakan Donor Darah Dalam Rangka HUT RI Ke-77
BORNEO NUSANTARA NEWS - Tanjung Enim, PT Bina Sarana Sukses bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Muara Enim menyelenggarakan kegiatan donor darah pada Rabu (10/08).
Donor darah dalam rangka memperingati HUT ke-77 Kemerdekaan RI itu diikuti 50 pendonor yang mendaftarkan diri. Pendonor berjumlah 50 orang di antaranya yang memenuhi syarat dan berhasil sebagai pendonor.
Ariyanto PJO ( Penanggung Jawab Operasional) mengatakan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama manusia.
“Kegiatan ini merupakan wujud cinta kasih kepada sesama yang sangat membutuhkan darah, atas nama kemanusiaan. Karena bertepatan dengan Hari Ulang Tahun RI ke-77." Tuturnya.
Lastri Penanggung jawab Lapangan mengatakan peserta yang akan melakukan donor darah diseleksi terlebih dahulu melalui screening atau pemeriksaan dari dokter PMI untuk mengecek dahulu apakah mereka memiliki kondisi badan yang sehat, dalam artian memiliki tensi darah dan kadar sel darah yang cukup, memiliki berat badan yang cukup, tidak meminum obat-obatan, tidak menggunakan narkoba, dan tidak memiliki riwayat penyakit yang menular.
“Syarat untuk melakukan donor darah yaitu pria usia dewasa diatas 17 tahun dengan kadar tekanan darah dibawah 140/90 mmHg dengan kadar sel darah merahnya yaitu 12,5 sampai 17,0 g/dL.” Terangnya.
"Adapun manfaat bagi pegawai yang sudah mendonorkan darah menurut Lastri yaitu dapat menstimulasi sel darah merah dalam tubuh sehingga dapat menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. “lalu juga dapat menurunkan berat badan,” tutupnya. (Mery)