Kecelakaan Maut Truk Fuso Menewaskan Lima Orang di Cianjur

Kecelakaan maut truk fuso menewaskan lima orang

BORNEO NUSANTARA NEWS - Cianjur, Kecelakaan maut truk fuso yang mengangkut terigu menewaskan lima orang terjadi di Gekbrong, Kampung Cipadang, Desa Bangbayang, Kecamatan Gekbrong, Kabupaten Cianjur, Minggu (14/8/)

Kecelakaan yang terjadi melibatkan truk fuso bermuatan terigu yang diduga mengalami rem blong. Truk itu kemudian menabrak mobil lain dan tiga sepeda motor di depannya. Lima orang dikabarkan tewas dalam peristiwa kecelakaan tersebut. Empat orang luka berat dan satu orang luka ringan.

Kronologi berawal saat truk fuso bermuatan tepung terigu melaju dari arah Sukabumi menuju Cianjur. Saat menempuh jalan menurun dan menikung ke kiri, sopir diduga hilang kendali dan menabrak kendaraan truck double, mobil Toyota Kijang, dan tiga unit sepeda motor yang melaju dari arah berlawanan.

Kanit Gakkum Polres Cianjur, Iptu Hadi Kurniawan, mengatakan akibat kecelakaan itu lima orang tewas di lokasi kejadian dan empat orang mengalami luka berat serta satu orang luka ringan.

"Semua korban tewas maupun luka langsung dievakuasi ke RSUD Sayang Cianjur." Tutup Hadi (ZN)

Related

news 7497179233103899170

Ads

Banyak Dibaca


Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...

Anggota dari

Anggota dari

item