Camat Lawang Kidul Membuka Pelatihan Kader Pembangunan Manusia

Borneo nusantara news

BORNEO NUSANTARA NEWS - Muara Enim, Camat Lawang Kidul Andrille Martin SE membuka pelatihan Kader Pembangunan Manusia (KPM), Untuk Kecamatan Lawang Kidul dan Kecamatan Benekat di Aula PMD Kabupaten Muara Enim Rabu (19/10/)

Menurut Andrille Martin  dalam pelatihan Kader Pembangunan Manusia dimaksudkan untuk membangun mental Manusia. Pembangunan manusia berbeda dengan pembangunan infrastruktur. “Pembangunan manusia untuk membangun mental dan jiwa manusia ke arah lebih baik,” kata Andrille.

Ditambahkannya, pembangunan manusia hasilnya tidak dapat diukur, berbeda dengan infrastruktur. Pembangunan infrastruktur tolak ukurnya jelas, hasil pembangunannya juga jelas. “Tolak ukur pembangunan manusia adalah dengan semakin baiknya, dengan semakin baik mental manusia akan semakin baik pula jiwanya,” kata Andrille.

Lebih lanjut, pembangunan manusia hasilnya jangka panjang. Harapannya kedepan, mental dan jiwa manusia di kecamatan akan lebih baik. Bagi kader yang mengikuti pelatihan juga dapat mengimplementasikan dalam kehidupan di masyarakat. “Kader Pembangunan Masyarakat dapat mentransformasi ilmu ke masyarakat, sehingga akan terbangun masyarakat yang berkarakter, bermental sesuai dengan cita-cita kemerdekaan,” kata Andrille. (Firman)

Related

regional 8306102909780472510

Ads

Banyak Dibaca


Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...

Anggota dari

Anggota dari

item