PLN Nusantara Power UPK Bukit Asam Melaksanakan Upacara Memperingati Hari Lahir Pancasila 2023

PLN Nusantara Power UPK Bukit Asam Melaksanakan Upacara Memperingati Hari Lahir Pancasila 2023


Borneo Nusantara News - Tanjung Enim, Jajaran Manajemen beserta karyawan PT PLN Nusantara Power UPK Bukit Asam memperingati Hari Lahir Pancasila dengan melaksanakan upacara bendera pada Kamis, 01 Juni 2023 bertempat di halaman Kantor PT PLN Nusantara Power UPK Bukit Asam  Pada kegiatan Upacara bendera ini dilaksanakan untuk mengenang sejarah terlahirnya Pancasila pada 01 Juni 1945 mengangkat tema "Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global".


Assistant Manager Oprerasi UPK Bukit Asam Bapak Kunto Setiaji yang juga bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam amanat upacara nya menyampaikan bahwa Hari ini Indonesia hebat Hari ini kita melihat Indonesia sebagai negara yang sangat kokoh. Yang tidak pernah jatuh, walau ditempa goncangan apapun.


Hari ini, Indonesia adalah bangsa yang besar. Yang tidak akan goyah dengan tantangan sebesar apapun. 

Hari ini, Indonesia adalah kekuatan hebat, di tengah-tengah dunia. Yang tidak pernah berhenti bangkit, melangkah maju ke depan, menjadi bangsa dan negara yang semakin digdaya. Jelas Kunto dalam amanat nya.


Itu karena dasar yang kuat mengapa Indonesia hari ini bisa mencapai titik ini? Karena Indonesia punya dasar yang sangat kuat. Yang dibangun oleh founding fathers kita yang sangat luar biasa. 

Itulah Pancasila, Dasar negara Indonesia yang dirumuskan 78 tahun yang lalu. Sebagai bentuk gagasan dari Bung Karno. Yang diusung oleh seluruh founding fathers dari Sabang sampai Merauke. 

- Sebagai wujud dari ideologi bangsa. Menjadi pandangan hidup dan sumber kekuatan kita. 

- Sebagai landasan konstitusi Undang-Undang Dasar 1945 dan setiap perumusan kebijakan negara. 

- Sebagai pedoman tertinggi dalam setiap langkah bangsa ini mengambil keputusan apapun atas nama Indonesia. 

- Sebagai pemersatu keberagaman bangsa. Suku, agama, golongan dalam satu kerukunan dan semangat kebersamaan. 

- Sebagai panduan pembangunan bangsa. Memperjuangkan kesejahteraan rakyat, keadilan sosial, dan kemajuan bangsa. 

- Dan inilah jati diri bangsa. Yang membedakan kita dari bangsa-bangsa lain. Yang menjadi identitas dan martabat kita di tengah berbagai negara di dunia. Pengamalan Pancasila di setiap gerak insan PLN 

1) Dari Pancasila, Ketuhanan Yang Maha Esa adalah pedoman kita sebagai bangsa yang beragama, sebagai bangsa yang terus maju tak gentar menghadapi apapun dengan landasan harapan dan doa. Menjadi pegangan seluruh insan PLN dalam menjalankan pengabdian apapun tantangannya. 

2) Dari Pancasila, kita belajar tentang Kemanusiaan yang Adil dan Beradab. Yang menjadi pegangan kita dalam menghargai setiap manusia dan menjadi pegangan insan PLN untuk memastikan penyediaan listrik adalah perjuangan untuk memanusiakan manusia.

3) Dari Pancasila, bangsa ini menjadi bangsa yang sangat kokoh. Di mana setiap keragaman rakyatnya, justru menjadi kekuatan Indonesia. Inilah Persatuan Indonesia. Menghargai perbedaan, menjunjung tinggi persamaan. 

Untuk itu, di seluruh lingkungan PLN kita tidak akan pernah mentolerir pandangan dan tindakan apapun yang memecah belah Persatuan Indonesia. Dan dalam setiap denyut nadi insan PLN selalu ada semangat Sila Ketiga yaitu, PLN yang sangat kompak. 

4) Dari hikmat kebijaksanaan. Dari hasil permusyawaratan/perwakilan. Itulah yang diperjuangan PLN sebagai amanah kerakyatan yang melandasi setiap gerak langkah PLN. 

- Merencanakan pembangunan ketenagalistrikan nasional. 

- Tanpa kenal lelah melakukan Transformasi di PLN. 

- Memperjuangkan listrik yang andal, listrik yang murah, dan selalu meningkatkan kualitas layanan pelanggan. 

- Menyehatkan keuangan perusahaan. Tidak membebani keuangan negara. Bahkan mencatatkan keuangan terbaik sepanjang sejarah. 

- Menjalankan mandat untuk turut serta membangun kawasan di seantero nusantara. 

- Dan juga melakukan pengembangan bisnis dan ekspansinya ke seluruh Indonesia, bahkan ke dunia. 

5) Dan di sini kita sampai pada Sila Kelima sebagai pedoman hidup, pedoman negara, pedoman kebangsaan. Yang memastikan setiap rakyat Indonesia harusmendapatkan keadilan sosial yang sama rasa, sama rata. 


Dari situlah setiap langkah bergerak PLN mendapatkan ruh perjuangannya. Kita listrikan seantero tanah air. Dari perkotaan sampai pedesaan. Dari pusat-pusat industri sampai daerah-daerah terluar, terdepan, tertinggal. 

- Kita jalankan listrik desa. Kita hadirkan listrik yang belum pernah dinikmati selama puluhan tahun di daerah-daerah terisolir. Kita jadikan anak-anak yang dulu takut bermimpi, menjadi punya keberanian untuk bermimpi setinggi-tingginya. 

- Kita wujudkan harapan masyarakat daerah pinggiran. Para petani, para nelayan, pelaku UMKM yang sangat kecil. Untuk bisa menikmati listrik yang merata. 

Sebagai hak asasi manusia untuk memenuhi kebutuhan hidup layak, yang paling mendasar. 

- Kita pastikan setiap pembangkit kita, setiap infrastruktur kita, menjadi jantungnya masyarakat di setiap titik di seluruh Indonesia. Yang mampu menjadi dorongan laju perekonomian, meningkatkan kesejahteraan, yang mampu menjadi dorongan yang luar biasa kemajuan di setiap kawasan. 

Terakhir, saya ingin mengingatkan. Ingin mengajak seluruh insan PLN untuk menjadi teladan, untuk menjadi contoh dalam perjuangan nilai-nilai Pancasila. Bahwa PLN adalah BUMN yang penuh semangat kebangsaan, penuh perjuangan untuk kerakyatan. Untuk satu tujuan yaitu Indonesia yang semakin jaya. (Firman)

Related

muara enim 8338144486384931319

Ads

Banyak Dibaca


Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...

Anggota dari

Anggota dari

item