Cek Pos Pengamanan KPU dan Bawaslu dalam Audit Kinerja Polres Barito Selatan Tim Itwasda Polda Kalteng

 

Cek Pos Pengamanan KPU dan Bawaslu dalam Audit Kinerja Polres Barito Selatan Tim Itwasda Polda Kalteng

Borneo Nusantara News - Barito Selatan, Tim Audit Kinerja Inspektorat Pengawas Daerah (Itwasda) dalam rangkaian pengawasan san pemeriksaannya di Polres Barito Selatan (Barsel) melaksanakan pengecekan pos pengamanan di Kantor KPU dan Bawaslu, Kamis (9/11/2023) pagi.

Dipimpin langsung oleh pengawas tim audit Kombes Pol Enriko S Silalahi, S.I.K., M.Kn., dan ketua tim AKBP Paulus Sonny Bhakti W. ,S.I.K., M.I.K., turut hadir Kapolres Barsel AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K. untuk mendampingi tim melaksanakan pengecekan.

Kapolres AKBP Yusfandi menyampaikan bahwa pengecekan pos pengamanan yang berada di KPU dan Bawaslu merupakan salah satu langkah untuk memastikan bahwa pengamanan berjalan dengan lancar dan optimal guna menjamin keamanan para aparatur serta penyelenggara Pemilu.

"Kedatangan tim audit ingin memastikan kesiapan Polres Barsel dalam mengawal dan memberikan keamanan bagi penyelenggaraan Pemilu. Diantaranya memastikan bahwa personel dan sarpras betul-betul siap," ungkapnya. 

Selain itu, pengawas tim juga menyampaikan pesan kepada personel pengamanan agar terus meningkatkan kesiapsiagaan dan kewaspadaan serta menjalin komunikasi yang baik dengan berbagai pihak dengan tetap menjunjung tinggi netralitas dan profesionalitas dalam melaksanakan tugas," Tutupnya. (Mirhan)

Related

Mirhan 3434094820742814971

Ads

Banyak Dibaca


Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...

Anggota dari

Anggota dari

item