Dirsamapta Polda Aceh : Pimpinan Polda Aceh Sampaikan Terima Kasih Kepada Personel Polri yang Bertugas di TPS

Borneo Nusantara News

Borneo Nusantara News - Aceh, Dirsamapta Polda Aceh Kombes Pol Ery Apriyono, S. I.K., M.Si, Menyampaikan, Kamis 15 Februari 2024. Foto: PID Humas Polda Aceh.

Dirsamapta Polda Aceh Kombes Pol. Ery Apriyono, S. I. K., M. Si, menyampaikan pesan dari Pimpinan Polda Aceh berupa menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh personel Polri di jajaran Polda Aceh yang bertugas dengan baik dalam melaksanakan tugas pengamanan pemungutan suara Pemilu 2024 di TPS yang telah digelar pada Rabu 14 Februari 2024 kemarin.

Demikian kata Dirsamapta Polda Aceh saat memimpin apel pagi di lapangan Mapolda Aceh pada Kamis 15 Februari 2024.

Hari pemungutan suara Pemilu 2024 telah berlangsung kemarin di Provinsi Aceh dan ribuan personel Polri jajaran Polda Aceh telah ditugaskan untuk melaksanakan tugas pengamanan di TPS, dan Alhamdulillah pelaksanaan pencoblosan atau pemungutan suara di TPS tersebut berlangsung dengan baik, aman dan lancar, sambung Dirsamapta Polda Aceh.

” Pelaksanaan pencoblosan atau pemungutan suara Pemilu 2024 pada hari Rabu 14 Februari 2024 kemarin, telah berlangsung dengan baik, aman dan lancar. Untuk itu Pimpinan Polda Aceh menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh Personel Polri jajaran Polda Aceh yang telah bertugas dengan baik melaksanakan tugas pengamanan di TPS di seluruh Provinsi Aceh, ” sebut Dirsamapta Polda Aceh.

Kemudian, secara umum kondisi Kamtibmas di Provinsi Aceh hingga hari ini dalam keadaan stabil dan kondusif, tutur Dirsamapta Polda Aceh lagi.

Dirsamapta Polda Aceh dalam kesempatan apel pagi tersebut, juga menyampaikan sejumlah arahan dan informasi lainnya kepada peserta apel.

Apel pagi di lapangan Mapolda Aceh dihadiri Irwasda Polda Aceh, sejumlah PJU, Pamen, Pama, Bintara, Tamtama dan ASN Polda Aceh. (Red/)

Related

berita 3715576441655946663

Ads

Banyak Dibaca


Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...

Anggota dari

Anggota dari

item