Dukung Ketahanan Pangan, Polsek Noyan Gelar Penanaman Jagung di Lahan PT MKSS

Borneo Nusantara News - Sanggau, Polda Kalbar – Dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional, Polsek Noyan menggelar kegiatan penanaman jagung di wilayah hukum Polsek Noyan, tepatnya di Desa Noyan dan Desa Semongan Kecamatan Noyan, Kabupaten Sanggau. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program 2 Lahan Tumpang Sari Gugus Tugas Polri yang bertujuan untuk mendukung swasembada pangan di Indonesia.

Dukung Ketahanan Pangan, Polsek Noyan Gelar Penanaman Jagung di Lahan PT MKSS

Kegiatan tersebut berlangsung di lahan yang telah diolah oleh PT Mitra Karya Sarana Sejahtera (MKSS) dan dihadiri oleh Manajer Umum PT MKSS, Jefry Siagian, serta Kapolsek Noyan, Iptu Gunawan Carda, yang turut serta dalam proses penanaman bersama anggota Polsek Noyan dan karyawan PT MKSS. Sinergi antara kepolisian dan pihak perusahaan ini menjadi langkah konkret dalam upaya meningkatkan produktivitas pertanian di daerah tersebut.

Kapolsek Noyan, Iptu Gunawan Carda, menyampaikan bahwa program penanaman jagung ini merupakan bentuk nyata kepedulian Polri terhadap ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat.

“Polri tidak hanya bertugas menjaga keamanan, tetapi juga berperan aktif dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. Dengan adanya penanaman jagung ini, diharapkan dapat meningkatkan hasil pertanian lokal serta membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan yang berkualitas,” ujarnya.

Lebih lanjut, Iptu Gunawan menekankan bahwa keberhasilan program ini tidak hanya bergantung pada aparat kepolisian, tetapi juga membutuhkan keterlibatan berbagai pihak.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat, baik pemerintah, dunia usaha, maupun petani, untuk bersama-sama mendukung program ini demi tercapainya swasembada pangan yang berkelanjutan,” tambahnya.

Program penanaman jagung ini juga selaras dengan kebijakan pemerintah dalam mendukung ketahanan pangan yang berkelanjutan, termasuk dalam sektor tanaman pangan, peternakan, dan perikanan.

Dengan adanya pola tanam tumpang sari ini, diharapkan lahan pertanian dapat dimanfaatkan secara maksimal dan memberikan hasil yang lebih optimal bagi masyarakat.

Kegiatan penanaman jagung di Desa Noyan ini berlangsung dengan aman dan kondusif. Polsek Noyan memastikan akan terus mendukung program-program ketahanan pangan lainnya sebagai bagian dari implementasi Asta Cita Presiden Republik Indonesia.

Melalui kegiatan ini, diharapkan ketahanan pangan di Kabupaten Sanggau semakin kuat, serta mampu menjadi contoh bagi daerah lain dalam upaya mendukung swasembada pangan nasional. (As)

Related

regional 3116108935558209684

Ads

Kapolda Kalteng

Kapolda Kalteng
Kapolda Kalteng Irjen Pol Iwan Kurniawan, S.I.K., M.Si.

Banyak Dibaca

Anggota dari

Anggota dari

item