Sat Polairud Polres PPU Laksanakan Monitoring Balap Speed Boat ISR Borneo

Borneo Nusantara News - Penajam, Satuan Polisi Perairan dan Udara (Sat Polairud) Polres Penajam Paser Utara (PPU) melaksanakan kegiatan monitoring balap speed boat yang digelar oleh Ikatan Speed Race Borneo (ISR Borneo). Ps. Kasat Polairud, Iptu Abiantoro, mewakili Kapolres PPU, AKBP Supriyanto, S.I.K., M.Si. Minggu, 02/03/2025

Sat Polairud Polres PPU Laksanakan Monitoring Balap Speed Boat ISR Borneo

Iptu Abiantoro menjelaskan bahwa kehadiran personel Polairud dalam ajang balap ini bertujuan untuk memastikan keselamatan peserta serta kelancaran jalannya perlombaan.

“Kami melakukan pengawasan guna memastikan kegiatan berjalan aman dan tertib. Keselamatan para peserta dan penonton menjadi prioritas utama dalam event ini,” ujar Iptu Abiantoro.

Dalam monitoring tersebut, petugas Polairud melakukan patroli di sekitar arena lomba, mengawasi jalur balapan, serta memberikan imbauan kepada peserta agar tetap mengutamakan keselamatan dan mematuhi aturan perlombaan.

Kapolres PPU, AKBP Supriyanto, S.I.K., M.Si., menegaskan bahwa pihak kepolisian siap memberikan dukungan dalam berbagai kegiatan olahraga perairan, terutama yang melibatkan komunitas lokal dan daerah.

“Kami mendukung kegiatan positif seperti ini, namun tetap mengutamakan aspek keselamatan. Semoga ajang ini bisa menjadi sarana bagi para pecinta olahraga speed boat untuk menyalurkan bakat mereka dengan cara yang aman dan legal,” ungkap Kapolres.

Event balap speed boat ISR Borneo ini mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat. Penyelenggara dan peserta mengapresiasi pengamanan serta pengawasan yang dilakukan oleh Sat Polairud Polres PPU demi kelancaran dan keamanan kegiatan. (As)

Related

berita 8202268870730732917

Ads




Banyak Dibaca

Anggota dari

Anggota dari

item