Siap Amankan Perayaan Hari Paskah, Polres Ende Melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Semana Santa Turangga 2025

Siap Amankan Perayaan Hari Paskah, Polres Ende Melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Semana Santa Turangga 2025

Boneo Nusantara News - Sebagai langkah kesiapan mengamankan hari Raya Paskah, Polres Ende menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Kewilayahan Samana Santa Turangga 2025 dalam rangka pengamanan perayaan paskah tahun 2025. Selasa (15/4/2025) Pukul 08.00 Wita.

Apel gelar pasukan yang bertempat dilapangan Apel Polres Ende lalan Pahlawan Kelurahan Potulando Kecamatan Ende Tengah ini dihadiri oleh Pasi Ops Kodim 1602 Ende, Perwakilan Danpos POMAD Ende, Sekertaris Dinas Perhubungan Ende dan Perwakilan Sekom Ende serta gabungan peserta Apel dari berbagai instansi.

Kapolres Ende AKBP I Gede Ngurah Joni M, S.H., S.I.K., M.H., Selaku inspektur Upacara membacakan amanat dari Kapoda NTT yang dalam amanatnya mengatakan Istilah Semana Santa berasal dari bahasa Portugis yang berarti pekan suci bagi umat Kristiani, Pekan suci merupakan rangkaian acara perayaan liturgi mengenang sengsara dan wafat serta kebangkitan Yesus Kristus pada Hari Raya Paskah. Paskah merupakan perayaan gerejawi yang dilaksanakan setiap tahun. Maka diperkirakan akan terjadi peningkatan gangguan kamtibmas dan Potensi ancaman serta beberapa permasalahan lainya. Ucap Kapolres Ende.

Baca Juga : Polres Trenggalek Tertibkan Parkir Sembarangan di Ruas Jalan Depan RSUD dr. Soedomo

“Guna mewujudkan Sstuasi kamtibmas yang kondusif dan menjamin masyarakat untuk dapat merayakan Hari Raya Paskah dengan aman, Nyaman dan lancar serta Kamseltibcar lantas yang kondusif, Polda NTT dan Polres Jajaran dengan didukung Instansi terkait serta mitra kamtibmas lainnya menyelenggarakan Operasi Kepolisian Kewilayahan dengan Sandi Operasi “Semana Santa Turangga 2025″ yang Dilaksanakan selama 15 Hari mulai tanggal 16 S/D 30 April 2025, diseluruh Wilayah Provinsi NNTT dalam bentuk operasi pengamanan kegiatan dan bantuan perkuatan pada satuan wilayah dengan mengedepankan kegiatan Pre-emtif, Preventif, penegakkan hukum dan deteksi dini”. Ucap Kapolres Ende Mengkutip amanat dari Kapolda NTT.

Pelaksanaan operasi ini hendaknya Dilaksanakan dengan baik sesuai perencanaan yang telah ditetapkan, Mulai dari penetapan sasaran pengamanan, penggunaan cara bertindak yang efektif, sampai dengan pengendalian yang tepat dilapangan. Oleh karena Itu, setiap Satgas baik tingkat Polda maupun kewilayahan harus bertindak sesuai Prosedur/SOP, saling berkoordinasi dan Internal Kepolisian maupun dengan Stakeholder Lainnya. Tambahnya.

Baca Juga : Viral Dugaan Adanya BBM di SPBU Tercampur Air, Polresta Malang Kota Sigap Tindaklanjuti dan Pastikan Kebenaran

Sebelum mengakhiri sambutan ini pada kesempatan yang baik ini pula, Saya selaku pimpinan Polda NTT menghaturkan terimakasih kepada seluruh pihak baik pemerintah daerah, tokoh Agama dan semua Elemen masyarakat yang telah berkontribusi positif dalam menjaga situasi mamtibmas di wilayah NTT selama Ini. (As)

Related

regional 4673852033103266797

Ads

Kapolda Kalteng

Kapolda Kalteng
Kapolda Kalteng Irjen Pol Iwan Kurniawan, S.I.K., M.Si.

Banyak Dibaca

Anggota dari

Anggota dari

item